Selasa, 20 Oktober 2015

Dari masa ke masa ......






[Iseng]

(atas)
Ki-Ka ..... TK --- SMP --- SMA 
(bawah)
Ki-Ka ..... 1999 --- 2004 --- 2015




AwLuna B'Day


9 Okt 2004 - 9 Okt 2015


[Moment]
*Telat posting juga .... tapi ga papa ya sayang ... Met Milad ... Muahmuah!

Dirgahayu Kita


5 Okt 2002 - 5 Okt 2015
- 13 Tahun -


[Moment]


  Pada tanggal 5 Okt 2015 tepat 13 Tahun usia pernikahan kami, sebuah usia yang belum ada "apa2nya" jika dibanding dengan mereka yang sudah berhasil mengukir angka perkawinan perak apalagi emas. Kami masih jauh dari itu. Apalagi dari hal pencapaian pengalaman hidup,,ibarat anak2 kami masih banyak belajar,,belajar jalani hidup pernikahan ini dengan benar. Belajar memahami satu sama lain, belajar menjadi suami, belajar menjadi ayah, dan belajar menjadi muslim yang lebih baik lagi. Mesti baru "13" bukan berarti tak ada raihan apapun dalam pejalanan hidup pernikahan kami. Yang paling jelas,,kami jadi saling mengenal pribadi, memahami kebiasaan2..kami lalui suka duka bersama. 
  Rasa syukur teratas saya ucapkan kepada Zat Yang Maha Sempurna, Allah SWT. Berkat skenarioNya lah kami menyatukan diri. Semoga kami selalu dijadikan pasangan yang pandai bersyukur, pasangan yang saling mencintai dikala dekat, saling menjaga kehormatan dikala jauh & saling menghibur dikala duka.
  Terima kasih istriku yang sangat mengerti aku, bisa menjadi kawan, lawan, teman diskusi. Kadang menjadi penjaga hati saat kelakuan suaminya ini yang GOKIL, terima kasih Awluna yang telah hadir melengkapi semuanya.
  Dirgahayu kita ke 13 ... terima kasih buat keikhlasannya. Temani aku buat tahun2 yang lain, menua bersama saling melengkapi. Aamiin ... Aamiin Ya Robbal'alamiin.


**Telat posting
**Oktoberblnkita 

@awale77

My Fatman Bike

My Fatman Bike
Gowes

Fat & Slim

With Kang Otong

Fly
[Hoby]

Thanks kang otong yg udah nemenin gw

Renungan untuk kita bersama


[Share]

Dikisahkan bahwa suatu hari, Ibrahim bin Ad-ham melintas di pasar Bashrah, lalu orang2 berkumpul mengerumuninya seraya berkata, “Wahai Abu Ishaq, apa sebab kami selalu berdoa namun tdk pernah dikabulkan.?” Ia menjawab, “Krn hati kalian telah mati oleh 10 hal : 

  1. Kalian mengenal ALLAH tetapi tidak menunaikan hak-NYA.  
  2. Kalian mengaku cinta Rasulullah tetapi meninggalkan sunnahnya.
  3. Kalian membaca al-Qur’an tetapi tidak mengamalkannya.  
  4. Kalian memakan nikmat2 ALLAH SWT tetapi tidak pernah pandai mensyukurinya. 
  5. Kalian mengatakan bahwa syaithan itu adalah musuh kalian tetapi senang mendengar mengikuti bisikannya. 
  6. Kalian katakan bahwa surga itu adalah haq tetapi tidak pernah beramal untuk menggapainya. 
  7. Kalian katakan bahwa neraka itu adalah haq tetapi tidak mau lari darinya. 
  8. Kalian katakan bahwa kematian itu adalah haq (benar adanya) tetapi tidak pernah menyiapkan diri untuknya. 
  9. Kalian bangun dari tidur lantas sibuk memperbincangkan aib orang lain tetapi lupa dengan aib sendiri. 
  10. Kalian kubur orang2 yang meninggal dunia di kalangan kalian tetapi tidak pernah mengambil pelajaran dari mereka. 

Allahumma ya Allah bimbinglah agar kami semakin TAAT pada-MU & DOA kami KAU ijabah... Aamiin".